Tanya Jawab Bersama KH. Luthfi Bashori
MINUMAN ASING TANPA LABEL HALAL
[21/6, 20.09] Penanya:
Assalamualaikm kiai. Mhn maaf saya izin brtnya. Bagaimana hukumnya minuman anggur’ yg katanya tanpa alcohol.. sperti Jamu’ kalau yg nama minuman nya ‘Bel Normande’ ? Trimakasih kiai🙏
[21/6, 20.18] Luthfi Bashori:
Dalam buku Kriteria Sistem Jaminan Halal HAS23000 yang menjadi panduan suatu produk dapat diberikan sertifikat halal atau tidak, terdapat 11 kriteria untuk produk makanan halal.
MUI tidak menghalalkan minuman yang menggunakan nama-nama minuman beralkohol serta memiliki rasa, bau dan sifat seperti minuman beralkohol.
Itulah mengapa minuman seperti Bir Bintang Zero Alkohol, Root Beer, hingga Green Sands yang semuanya tidak mengandung alkohol tidak mendapatkan sertifikat halal MUI.
Jadi meskipun nantinya Bel Normande mengajukan sertifikasi halal ke MUI, kemungkinan besar tidak akan mendapat sertifikat HALAL. Karena itu agar lebih aman, hendaklah umat Islam menghindar & tidak meminumnya.